Profil

A. Sejarah

SMA Katolik Stella Maris didirikan oleh Sr. Lucia Dipoyudo, SPM (alm) dari Yayasan Santa Perawan Maria (sekarang: Perkumpulan Dharmaputri) di Surabaya. Beliau memikirkan perlu adanya tempat bagi siswa yang telah lulus SMP, untuk bisa langsung melanjutkan pendidikannya di SMA. Yayasan pada waktu itu telah mengelola TK Taman Rini, SDK St. Angela, SDK Stella Maris, SKKP (sekolah Kecakapan dan Ketrampilan Putri) Stella Maris, dan SMP Katolik Stella Maris.

Bulan Januari 1967 Sekolah Stella Maris resmi didirikan. Bangsal susteran Jalan Kepanjen 5 Surabaya menjadi tempat perdana terselenggaranya proses belajar mengajar. Kepala Sekolah pertama yang ditunjuk adalah R.C. Sastrosunaryo, yang telah pensiun sebagai Direktur SMA Negeri 3 Surabaya. Setelah melalui proses belajar mengajar selama satu tahun akhirnya sekolah dipindahkan ke Jalan Indrapura 32 Surabaya.

Pada pertengahan November 1967, sebulan menjelang tahun ajaran baru, pihak sekolah mencapai kesepakatan dengan para penghuni mes Media Sosial. Yayasan Persatuan Santa Perawan Maria menerima lokasi saat ini dari Pihak Keuskupan Surabaya setelah diserahkan oleh Pemerintah Indonesia, setelah memberikan kompensasi kepada penghuni mes.

 

B. Daftar Kepala Sekolah

  • Bapak R.C. Sastrosunaryo 1967 – 1972
  • Theresia Maryati, SPM. 1972 – 1983
  • Bapak Petrus Ratidjo, S.Pd. 1983 – 2000
  • M. Laurentia, SPM. 2000 – 2001
  • M. Francine Tjandrawati, SPM. 2001 – 2006
  • M. Stefina Endang L. SPM, S.Pd. 2006 – 2012
  • Bapak Felix Herwanjoyo, S.Pd. 2012 – 2015
  • Bapak Drs. Antonius Riyanto 2015 – 2019
  • M. Priska Takarini SPM, M.Pd. 2019 – Sekarang

 

C. Visi dan Misi Sekolah

Visi

Komunitas pendidikan yang unggul, transformatif, kasih, dan solider.

Misi

1. Menumbuhkembangkan komunitas pendidikan yang cerdas intelektual, emosional, dan spiritual

2. Membudayakan komunitas pendidikan yang kreatif, inovatif, dan proaktif.

3. Membangun budaya kasih dalam komunitas pendidikan yang bertanggungjawab, penuh pelayanan dan pengampunan.

4. Membangun budaya solider dalam komunitas pendidikan yang peduli, empati, dan humanis.

 

D. Staf

  • Kepala Sekolah : Sr. M. Priska Takarini. SPM, M.Pd.
  • Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas : Antonius Riyanto.
  • Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum : Felix Herwanjoyo, S.Pd.
  • Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan : Cicilia Sitaresmi Saraswati.
  • Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana : Yohanes Yuswantomo.

 

E. Sekolah lainnya

  • TK Taman Rini
  • SDK St. Angela Surabaya
  • SDK Stella Maris
  • SMPK Stella Maris Surabaya
  • SDK St. Maria 1 Malang
  • SDK St. Maria 2 Malang
  • SDK St. Maria 3 Malang
  • SMPK St. Maria 1 Malang
  • SMPK St. Maria 2 Malang
  • SMA Katolik Santa Maria Malang
  • SDK Mater Dei Probolinggo
  • SMPK Mater Dei Probolinggo
  • SMAK Mater Dei Probolinggo
  • SDK Maria Fatima I Jember
  • SDK Maria Fatima 3 Jember
  • SMPK Maria Fatima Jember
  • SDK Mater Dei Pamulang
  • SMPK Mater Dei Pamulang
  • SMAK Mater Dei Pamulang

Ada kurang lebih 50 Sekolah yang di kelola Perkumpulan Dharmaputri. Tersebar Mulai dari Probolinggo, Banyuwangi, Situbondo, Jember, Lumajang, Malang, Surabaya, Mojokerto, Jogjakarta, Magelang, Promasan, Pamulang-Banten, Amlapura-Bali, Pontianak, Pulau Laut, Prafi-Papua.