SMAK Stella Maris Surabaya Galang Tanda Tangan ‘Ora Wedi Teroris’

fc0d05d5-8dfe-4e5d-84ed-943e79cc2109_169

Surabaya – Para pelajar juga bisa melawan aksi terorisme. Itu dilakukan para siswa SMAK Stella Maris dengan menggalang tanda tangan ‘Ora Wedi Teroris’. Tanda tangan dibubuhkan di atas bentang kain putih.

“Kami tidak takut. Kami mengecam aksi teroris,” ujar Kepala Sekolah SMAK Stella Maris Antonius Riyanto kepada wartawan, Jumat (22/1/2016).

Dengan antusias, para siswa beramai-ramai membubuhkan tanda tangannya di atas kain putih yang terbentang di halaman sekolah. Antonius mengatakan bahwa aksi ini digelar untuk mengingat sekaligus mengenang kejadian pemboman di Jalarta dan korban tewas yang ditimbulkan.
“Terorisme tak berdiri di agama tertentu. Semua agama menolak terorisme,” kata Antonius.

Penolakan terorisme yang berdiri di atas satu agama sangat penting karena SMAK Stella Maris sendiri beragam dalam hal agama. Siswa SMAK Stella Maris tidak hanya beragama Katolik, tetapi ada juga Islam dan Kristen.

Salah satu siswa kelas 11, Ignatius Arie, mengatakan bahwa semua tindakan terorisme harus diperangi. Salah satu caranya dengan apa yang dilakukan sekolahnya. Menurut Arie, kegiatan ini bisa menyatukan semua perbedaan untuk kepentingan yang sama.

“NKRi adalah satu. Jangan sampai kekuatan apapun termasuk terorisme memecah belah negara ini. Indonesia adalah negara besar,” ujar Arie.
Selain penggalangan tanda tangan, SMAK Stella Maris juga melakukan sosialisasi tentang bahaya terorisme. Sosialisasi dilakukan oleh polisi dari Polsek Bubutan.

Sumber : https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-3124873/smak-stella-maris-surabaya-galang-tanda-tangan-ora-wedi-teroris